Manfaat Bunga Marigold bagi Kulit

Kamis, 28 November 2019 - 13:05 WIB
Manfaat Bunga Marigold bagi Kulit
Manfaat Bunga Marigold bagi Kulit
A A A
JAKARTA - Tak hanya indah, bunga marigold ternyata juga menyimpan khasiat yang baik bagi kulit. Kandungan antioksidannya tinggi sehingga mampu menjaga kulit dari kerusakan akibat sering terpapar sinar matahari. Tak hanya itu, ekstrak bunga marigold juga sudah terbukti secara klinis memiliki banyak kandungan aktif yang mampu meningkatkan imunitas sel kulit dari serangan jamur, virus, ataupun bakteri, dan sebagai antiinflamasi.

Dengan beragam manfaatnya itu, bunga marigold kini banyak dimanfaatkan sebagai bahan baku pembuatan produk perawatan kulit. Ya, seiring pertambahan usia, kesehatan kulit manusia bisa semakin menurun. Ditambah dengan adanya faktor eksternal yang dapat semakin mempercepat proses penuaan kulit. Maka itu, produk skincare dirasa perlu untuk memperlambat proses penuaan kulit.

“Proses penuaan kulit akan terjadi pada usia 26 tahun. Tapi, ada faktor eksternal yang bisa mempercepat penuaan itu, salah satunya sinar ultraviolet (UV) yang berasal dari matahari,” kata Dermatologis Dr Inneke Jane Hidajat, Sp.KK, MKes saat menghadiri launching produk skincare N’Pure Marigold untuk Dusdusan.com di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta, kemarin.

Menurut Inneke, paparan sinar UV yang tinggi dapat meningkatkan radikal bebas yang berkembang pada kulit. Efeknya, kulit akan lebih cepat “menua” dengan munculnya keriput dan flek-flek hitam. “Proses oksidasi yang tinggi meningkatkan produksi melanin yang akan membuat warna kulit menjadi gelap,” ujarnya.

Wanita Asia rentan mengalami masalah tersebut, mengingat sebagian kawasan ini memiliki iklan tropis yang paparan sinar UV-nya sangat tinggi. Memang, kata Inneke, tidak semua wilayah Asia mengalaminya, melainkan hanya di kawasan Asia Tenggara, termasuk Indonesia.

“Flek hitam bisa timbul karena faktor hormon. Dengan bertambahnya usia, produksi hormon yang bisa mengaktifkan pigmen flek hitam juga bertambah, apalagi pada usia di atas 30 tahun. Diperparah lagi dengan paparan sinar UV tadi. Tapi, bukan berarti kita tidak boleh terkena sinar matahari. Nanti malah kurang vitamin D,” tandas Inneke.

Guna menangkal proses penuaan kulit secara dini, Inneke menyarankan untuk menggunakan produk perawatan kulit, terutama yang bahan bakunya berasal dari alam. Seperti skincare yang mengandung ekstrak bunga marigold, salah satunya N’Pure. Kandungan carotenoid dan trans-lutein yang ada di dalam N’Pure Marigold berfungsi sebagai antioksidan dan antiaging pada kulit. Sementara kandungan kolagen, gold, dan niacinamide-nya dapat melembabkan, mencerahkan, serta meredakan inflamasi.
(tsa)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5367 seconds (0.1#10.140)